This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha Bandara - Premiumbloggertemplates.com.

Sunday, April 26, 2009

Tips Penggunaan “Magic Words” dalam Ber - Iklan Property

Penggunaan iklan dalam pemasaran properti adalah suatu hal yang wajib dilakukan jika anda bermaksud serius menjual properti anda. Iklan properti dapat anda pasang di koran, majalah, atau melalui blog / situs internet. Anda dapat memilih sesuai dengan selera anda. Yang terpenting, dalam mengiklankan suatu property, iklan anda haruslah menarik, tepat sasaran dan efisien.Yang dimaksud menarik adalah iklan tersebut mampu memancing rasa ingin tahu dan penasaran sehingga menjadi pemicu jual.Yang dimaksud dengan tepat sasaran, yaitu iklan yang ditujukan...

Tips untuk Menghindari Penggandaan Sertipikat

1. Simpanlah sertipikat anda di tempat yang aman. Simpanlah di lemari yang terkunci, atau dapat di simpan di brankas, atau di safe deposit box bank yang terpercaya. 2. Jangan pernah menyerahkan / meminjamkan sertipikat anda kepada orang lain apapun alasannya. Terkadang saudara atau teman dekat anda bermaksud meminjam sertipikat milik anda untuk suatu keperluan. Jangan sungkan untuk mengatakan tidak. 3. Untuk pengecekan sertipikat ke BPN dapat anda lakukan sendiri atau melalui notaris anda. Tanyakan berapa lama proses pengecekan, biasanya 3 hari...

Ijin Mendirikan Bangunan (IMB)

Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) merupakan syarat mutlak yang wajib dimilki sebelum suatu properti berupa bangunan didirikan. Apakah bangunan itu berupa Rumah Mewah atau rumah sederhana, apakah itu gedung satu lantai atau menara pencakar langit, apakah itu papan reklame atau tower pemancar telepon seluler, semua harus dilengkapi dengan IMB. Hal itu untuk memenuhi peraturan pemerintah Daerah atau pemerintah Kota yang berkaitan dengan KLB, KDB, peruntukan lahan, maupun garis sempadan bangunan. Selain itu dengan adanya gambar bestek yang terlampir saat...

Dokumen Apa Yang Diperlukan Untuk Mengajukan KPR BANK ?

KPR adalah Kredit Pemilikan Rumah. Untuk Apartment, disebut KPA atau Kredit Pemilikan Apartemen. Sedangkan Kredit untuk Pembelian Gudang dan Pabrik, adalah jenis Kredit Komersil atau semacam Kredit Usaha / Permodalan. Untuk persyaratan pinjaman Kredit Usaha sedikit berbeda. Usaha anda akan ditinjau dan diberi penilaian oleh Bank pemberi Kredit. Untuk lebih gampangnya saya akan menyebut ketiganya secara umum sebagai KPR Bank.Dokumen yang diperlukan untuk pengajuan KPR BANK adalah sebagai berikut :1. Bila anda Karyawan yang bekerja pada Perusahaan•...

Tips Agar Rumah Mewah Anda Laku Terjual

Bagaimana agar rumah anda laku terjual ? Seringkali para penjual properti premium mengabaikan hal-hal yang seharusnya dilakukan sebelum mulai memasarkan propertinya. Padahal bila kita mau meluangkan waktu dan sedikit biaya, kita dapat menjual properti premium kita lebih cepat dengan harga terbaik. Properti premium, khususnya rumah mewah, menghendaki perlakuan khusus bila akan dipasarkan. Dengan tips di bawah ini anda dapat memikat pembeli, untuk segera menyerahkan down payment (DP) kepada anda.1. Berikan kesan pertama yang positifKesan pertama...

Syarat-Syarat Jual Beli Properti

Apa saja syarat yang dibutuhkan untuk melakukan transaksi jual beli properti ? Seringkali penjual atau pembeli properti yang awam atau baru terjun ke dalam bisnis investasi properti belum mengetahui persyaratan yang harus dipenuhi. Akibatnya adalah ketika pembeli sudah di depan mata dan ingin menutup transaksi dengan berlanjut ke notaris, transaksi harus tertunda lama dikarenakan persyaratan yang belum lengkap. Bagi penjual properti / real estate, ada baiknya anda mempersiapkan terlebih dahulu berkas-berkas berikut, agar transaksi anda berlangsung...

Rumah Gaya Minimalis, Trend Rumah Tinggal Saat Ini

Rumah Mewah seperti apa yang anda tinggali saat ini ? Rumah idaman seperti apa yang anda impikan untuk ditinggali bersama anak dan istri tercinta ?Dalam arsitektur, ada beberapa macam gaya / model bangunan yang silih berganti sesuai dengan jamannya. Ada gaya klasik, neo klasik, modern, klasik modern, post modern, dekonstruksi, dan yang terbaru adalah gaya minimalis. Jenis properti rumah bergaya minimalis sebetulnya berasal dari negara Jepang. Orang-orang Jepang adalah orang-orang hidupnya serba praktis, cepat, efisien dan “sederhana”. Dengan pola...

Investasi Properti, Membeli Tanah Kavling atau Rumah Baru? (2)

Dalam posting saya sebelumnya, saya sudah membahas mengenai berinvestasi property pada tanah kavling. Sesuai janji saya, (karena janji adalah hutang, he… he….he..) kali ini saya akan membahas mengenai investasi properti pada rumah baru. Sama seperti sebelumnya, sebelum berinvestasi anda harus mempunyai kerangka dan tujuan yang jelas. Bila anda bermaksud berinvestasi jangka panjang, maka saya menyarankan anda membeli rumah. Yang saya maksud di sini adalah rumah baru, karena rumah sekond atau seken ada pembahasan tersendiri. Pembelian rumah baru...

Menjadi Kaya Raya Melalui Properti

Banyak cara dilakukan orang untuk menjadi kaya atau menambah kekayaannya. Banyak jenis investasi yang membuat pemainnya menjadi kaya luar biasa. Salah satunya adalah properti. Apakah bisa menjadi kaya melalui properti ? Ya. Banyak orang yang kaya raya melalui properti. Dari daftar orang – orang terkaya di dunia banyak yang memiliki bisnis utama dalam bidang properti. Mereka yang sukses dari properti antara lain Lim Goh Tong (China), Duke of Westminster (Inggris), Yosiaki Tsutumi (Jepang), Quek Leng Chang (Hong Kong), Kwek Hong Peng (Singapura)...

Saat yang Tepat Berinvestasi di Bidang Properti

Kapankah saat yang tepat untuk terjun berinvestasi ke bidang properti? Sekarang adalah saat yang tepat. Mengapa? Di saat dunia perekonomian terimbas dengan krisis global, indeks harga saham gabungan (IHSG) terjun bebas dan suku bunga bank yang tinggi, saat ini banyak properti dijual dengan harga yang murah. Ya. Saat ini orang dan juga bank banyak yang membutuhkan likuiditas, sehingga bersedia melepas propertinya dengan harga di bawah nilai yang sebenarnya. Krisis ekonomi yang melanda Amerika dan beberapa negara Eropa tidak akan berpengaruh besar...

Menghindari Kewajiban Pajak Penjual Dan Pembeli (Properti) Yang Dobel Pada Pengikatan Jual Beli Dan Kuasa

Bagi para investor / pembeli properti yang berpengalaman, tentu tidak asing dengan istilah Ikatan Jual Beli properti. Ya, pengikatan jual beli properti hanya dibuat manakala persyaratan untuk melakukan jual beli belum lengkap. Mengapa harus diikat? Agar si penjual tidak dapat menjual obyek properti pada orang lain yang bersedia membayar lebih mahal, atau membatalkan jual beli secara sepihak. Demikian juga agar pembeli memenuhi persyaratan yang dibuat, sehingga tidak merugikan pihak penjual. Dengan adanya ikatan jual beli maka masing – masing pihak...

Investasi Properti, Membeli Tanah Kavling atau Rumah Baru?

Berinvestasi dalam properti bukanlah hal yang mudah, apalagi bagi orang yang baru terjun ke dalam bisnis ini. Dibutuhkan keahlian dan kejelian untuk menilai apakah suatu properti layak untuk dibeli sebagai investasi. Kapan saatnya masuk, kapan saatnya keluar. Apa tujuan investasinya, jangka pendek atau jangka panjang.Membeli Tanah kavling atau Rumah Baru ?Banyak orang yang ikut-ikutan untuk membeli suatu tanah kavling untuk investasi property, di daerah yang mereka anggap prospektif, hanya karena teman atau saudara mereka telah membelinya.Pada...

Real Estate Investing Strategies - New Regulations May Slash Your Profits

By Jack Sternberg New regulations about to go into effect may dramatically change the way you conduct your real estate investing business. When these new regulations, called "The Uniform Closing Instructions" (UCI) are introduced, they may very well limit your ability to make profits in real estate investing.What are Closing Instructions? Closing instructions are the instructions for the Title company on all the complex, nit picking requirements the lender requires BEFORE they will release the money.The current closing instructionsthat lenders...

Menangani Transaksi Properti yang Sudah Bermasalah

Walaupun anda sudah berupaya untuk mencegah terjadinya transaksi / jual beli properti yang bersalah, namun dalam proses berikutnya ternyata ada hal-hal baru yang timbul. Hal ini terkadang terjadi dalam suatu transaksi / jual beli properti, yaitu ditemukannya masalah ketika proses jual beli sudah masuk ke notaris / PPAT atau didaftarkan ke Kantor Petanahan setempat. Apa saja masalah yang dapat timbul ? Berikut ini adalah masalah yang mungkin anda jumpai saat bertransaksi properti :• Sertipikat GandaJika anda menjumpai adanya sertipikat ganda pada...

Mencegah Terjadinya Transaksi / Jual Beli Properti Yang Bermasalah

Bagaimana cara mencegah membeli PROPERTI yang bermasalah? Seringkali terjadi permasalahan timbul saat pembelian properti. Hal ini sering dialami orang yang tidak memahami seluk beluk penjualan properti. Bila hal ini terjadi maka anda akan tersangkut masalah hukum yang mengakibatkan properti yang anda beli tidak dapat anda miliki dengan tenang. Anda dapat digugat oleh orang lain atas kepemilikan properti yang bermasalah.Akibatnya biaya, waktu, tenaga akan banyak terbuang untuk menangani properti tersebut. Belum lagi bila anda kalah di pengadilan,...

Broker Property atau Real Estate Agents

Broker property sebenarnya sudah ada sejak lama. Namun tidak tercatat kapan persisnya profesi broker / makelar properti mulai ada. Ketika revolusi industri di Amerika dan Inggris terjadi, banyak perpindahan penduduk dari suatu kawasan pertanian menuju kawasan industri. Hal ini menuntut adanya ketersediaan lahan berupa permukiman di sekitar pusat-pusat industri. Akhirnya muncullah profesi broker properti untuk menjembatani kebutuhan antara pemilik properti dengan orang yang bermaksud membeli properti untuk disewa atau dibeli.Pada abad ke -18 broker...

Broker Properti di Indonesia

Untuk di Indonesia, profesi sebagai broker property diawali oleh para makelar. Merekalah yang sejak jaman Belanda terlibat dalam urusan jual beli sewa tanah, sawah, kebun, tambak dan rumah. Mereka hanya mengandalkan pemasaran dari mulut ke mulut ( Eh., mestinya mulut ke kuping ya…) dan mempertemukan antara pembeli dan penjual. Pada tahun 1960-an, para makelar ini mulai menjadi broker properti tradisional yang mulai memasarkan properti melalui iklan-iklan yang ada di koran- koran. Yang namanya broker tradisional, mereka ini bekerja secara perseorangan,...

Apakah Premium Properti itu ?

Properti Premium adalah property / real estate yang harganya tinggi, mahal, berkelas, dan yang pasarnya hanya diperuntukkan bagi kalangan atas, pengusaha atau orang-orang kaya. Agar jelasnya, saya mendefinisikan properti premium adalah semua aset tidak bergerak, berupa tanah, rumah mewah, rumah elit, villa, rukan, ruko, tempat usaha, apartemen / kondominium, mall / mal, gedung, office building, restoran, gudang, pabrik dan hotel.Untuk lebih jelasnya saya membagi properti sebagai berikut :1. Properti kelas SederhanaRumah, tanah, sawah, kebun dengan...